Rabu, 12 Februari 2014

MUSIK YANG MENYEMBUHKAN

| |

Anda mungkin punya kebiasaan mendengarkan musik sambil bekerja, ketika dalam perjalanan, atau saat hati sedang gelisah. Manfaat musik bisa lebih dari sekadar membuat relaks. Jika tahu musik yang pas, Anda juga bisa menggunakan musik sebagai terapi untuk menyembuhkan.

Terapi suara, musik, dan lagu
Terapi musik tidak menggunakan lagu, karena di dalam lagu terdapat lirik. Kata-kata dalam sebuah lagu akan memberi pengaruh besar pada kondisi psikologis seseorang, bisa positif tapi bisa juga negatif. Jadi, yang biasa digunakan untuk terapi adalah musik instrumentalia.

Sedangkan terapi suara dikenal dengan istilah sound healing atau sound therapy. Biasanya yang digunakan adalah suara-suara dari alam, seperti gemerisik dedaunan, gemericik air, atau deburan ombak. Contoh lainnya adalah suara detak jantung ibu yang dapat menenangkan bayi yang sedang gelisah.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam terapi musik. Salah satunya adalah pengalaman hidup negatif. Sebuah lagu yang bisa menyenangkan banyak orang, mungkin akan membangkitkan kenangan buruk atau traumatis bagi orang tertentu. Jika orang ini mendengarkan musik tersebut, ia justru merasa sedih atau ketakutan.

Hal lain adalah aspek budaya. Kalau orang Afrika mendengarkan musik klasik, bisa jadi tidak ada dampak positifnya, karena mereka tidak 'mudeng'. Mereka akan lebih suka mendengarkan musik Afrika yang berirama cepat atau mengentak-entak.


Musik dan dampaknya :
1. Musik dari masa Barok - seperti karya Bach, Handel, Vivaldi - bersifat stabil dan beraturan,
membangkitkan rasa aman.
2. Musik dari masa Romantik â??seperti karya Schubert, Schumann, Tchaikovsky, Chopin, dan Liszt-
membangkitkan perasaan simpati dan cinta.
3. Karya Mozart yang menggambarkan 'kejernihan' mampu meningkatkan kemampuan memori serta
persepsi ruang.
4. Musik dari Amerika Selatan â?? seperti Salsa, Rhumba, dan Macarena - bersifat eksotik dan 'seksi' bisa
memacu irama hidup.

Tip penyembuhan menggunakan musik :
1. Pejamkan mata, lalu ikuti irama musik. Rasakan kesan yang ditimbulkan, dan perhatikan
bayangan yang muncul di dalam pikiran.
2. Hindari musik keras, ingar-bingar, atau iramanya tidak beraturan, karena dapat menghambat
keseimbangan tubuh.
3. Untuk membangkitkan gairah hidup, dengarkan bunyi-bunyian dari alat musik tradisional,
seperti gamelan, suling, tambur, atau genta.

Sumber : http://pulsk.com/495275

0 komentar:

top

Posting Komentar

Popular Posts

Pages

Translate

Total Tayangan Halaman

About Me

Foto Saya
Annida Khoirun Nisa
Lihat profil lengkapku
Diberdayakan oleh Blogger.

Followers

 
 

MUSIC FOR US | Designed by: Compartidísimo
Images by: Scrappingmar©